TUGU PRRI

TUGU PRRI
Tugu Bukti Sejarah PRRI

Selasa, 27 November 2012


MENJADI PEMIMPIN YANG HANDAL DAN SUKSES



Kata-kata pemimpin selalu kita dengar dalam kehidupan. Karena dalam suatu komunitas memang perlu dengan adanya posisi pemimpin. Agar tujuan dari sebuah komunitas maupun kelompok tersebut dapat terwujud dan teratur.  Bahkan jalan-jalan  kepantai sekalipun tanpa kita sadari perlu kehadiran seorang pemimpin mengaturnya. Jika berangkatnya lebih dari 2 orang. Paling tidak rencana waktu dan tempatnya mesti ada seseorang yang mengarahkannya.
Kepemimpinan bisa diartikan dengan proses menggerakkan sekumpulan orang kepada suatu tujuan. Berarti posisi pemimpin adalah orang yang menggerakkannya. Dalam setiap kelompok manusia kita dapat menemukan orang-orang tersebut. Namun, bukan berarti orang-orang seperti itu adalah orang tertentu atau orang yang yang sudah memiliki bakat alam yang tidak bisa dipelajari sama sekali.

Untuk menjadi pemimpin yang sukses ada beberapa hal perlu anda ketahui.

1.   SIKAP DASAR
Sikap adalah hal yang paling dasar untuk dimiliki setiap manusia. Karena kita bisa memandang baik atau buruk dari orang lain karena melihat sikapnya sehari-hari. Begitu juga dengan seorang pemimpin. Karena posisi pemimpin adalah inti gerakan dari sebuah komunitas maupun kelompok. Jika tidak ingin proses menggerakan anda tidak mengalami kemacetan anda memang harus memiliki sifat dasar sebagai berikut.

JUJUR
Pada dasarnya setiap orang tidak menyukai kebohongan. Orang akan bersedia mengikuti kemauan orang lain ketika ia jujur. Kejujuran merupakan karakteristik paling penting dimiliki oleh pemimpin. Dengan berkata jujur dan berbuat jujur orang yang bersama anda akan merasa tentram dan nyaman. Dan sangat yakin kepada anda. Ada beberapa tanda-tanda yang berlaku jujur.
  • Selalu menepati janji
  • Mengatakan sebenarnya apapun resikonya
  • Mengakui kesalahan
  • Menyamakan perkataan dengan tindakan

CERDAS
Kecerdasan akan mendukung kemampuan seseorang dalam pemimpin. Kecerdasan dapat dilihat dari kemampuan untuk memahami dan menyesuaikan permasalahan mental dengan cepat, kemampuan mengingat, kreafitas yang tinggi  dan imajinasi yang berkembang. Ada beberapa pembagian dalam masalah kecerdasan :
  • Kemampuan dalam berbahasa dan menggunakan kata-kata
  • Kemampuan berfikir logis
  • Kemampuan merancang dan berimajinasi
  • Kemampuan memecahkan masalah dengan baik
  • Kemampuan dalam mengamati permasalahan
  • Kemampuan berinteraksi (bergaul)
  • Kemampuan mengendalikan diri 

ADIL DAN BIJAKSANA
Bersikap adil dalam memutuskan sesuatu tanpa ada ketimpangan antara satu dengan yang lain. Atau menguntungkan sepihak dan merugikan pihak yang lain. Jika sikap ini mampu anda lakukan maka anda termasuk pemimpin yang sangat disukai oleh orang yang ada sekitar anda.

 KOPERATIF
Sikap koperatif adalah sikap yang menjalin hubungan yang baik terhadap anggota yang dipimpinnya. Dalam Menumbuhkan rasa kebersamaan. Agar dapat mengsinergikan kemampuan anggota didalam kelompok untuk mencapai tujuan.

BERANI
Keberanian mutlak dimiliki oleh pemimpin. Keberanian yang dimaksud yaitu keberanian dalam membela kebenaran, berani menerima tantangan, berani mengakui kesalahan dan berani mengakui keunggulan orang lain. Keberanian biasanya timbul karena adanya rasa percaya diri dengan segala kemampuan yang dimiliki. Dan bukan dengan istilah lakukan aja dulu… resiko belakangan … ini bukan berani namanya tetapi ..NeKaD..

PENGENDALIAN DIRI

Mampu mengusai diri meski masalah yang dihadapi menimbulkan emosi sekalipun. Karena menanggapi masalah secara emosi hanya akan memperkeruh masalah yang ada bahkan akan menambah masalah. Suburkan Sikap Pengendalian diri ini dengan sabar…

2.   KEMAMPUAN

Kemampuan adalah kunci untuk melakukan sesuatu. Jika seseorang dikatakan mampu berarti sudah tentu dia bisa. Kemampuan dapat terwujud dalam diri, jika selalu diasah dan dibiasakan.  Tentunya dengan dasar ilmu yang dimiliki. Ada jenis-jenis kemampuan yang mesti dimiliki oleh sang pemimpin. Yaitu :
  • Kemampuan dalam mengambil keputusan yang tepat dalam berbagai masalah
  • Kemampuan dalam  mengatur dan mengarahkan serta menggerakkannya
  • Kemampuan dalam berfikir perspektif (pandangan yang luas kedepan sehingga dapat menjangkau dampak apa yang terjadi dalam melakukan segala tindakan)
  • Kemampuan administratratif yang meliputi perencanaan, kontroling, evaluasi, pemecahan masalah dan pemberian solusi.
3.    Spiritual

Aspek spiritual adalah aspek yang paling utama untuk membentuk karakter pemimpin yang handal. Dengan keyakinan penuh terhadap agama menghantarkan pemimpin dalam kesuksesan yang gemilang. Jika benar berpegang teguh dalam agama maka, dia akan sanggup untuk melakukan hal yang terbaik. Jika yang dilakukan adalah hal yang terbaik, maka orang yang bersamanya akan tetap siap setia bersamanya.

Rabu, 12 September 2012



PEMIMPIN MUDA

Ambisi atau Mampu,Sanggup DanTulus?
Pemimpin muda. Kata yang terdengar sangat hebat dan berpengaruh. Menjadi pemimpin di usia muda adalah sesuatu yang pastinya membanggakan. Ditangannya lah nasib apa yang dipimpinnya, tanggungjawabnya begitu besar disaat usianya masih tergolong sebagai pemuda. Masa muda yang di cap sebagai masa untuk bersenang-senang kini tak bisa dibuktikan. Sebenarnya, jika konteksnya adalah menjadi seorang pemimpin. Muda dan tua sama saja. Sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Posisi pemimpin itu tetap banyak yang memperebutkannya. Padahal pada kenyataannya pahitnya lebih banyak dibandingkan rasa manis yang dirasakan.
Setiap pemimpin memang mempunyai kekuasaan, tapi bukan untuk menajadi penguasa. Pemimpin adalah pemegang tanggung jawab untuk membawa orang-orang yang dipimpinnya mencapai tujuan bersama, bukan sibuk mewujudkan keinginan sendiri bersama-sama. Pemimpin adalah pelayan, bukan yang dilayani. Tapi, ketika semua keadaan berbalik, siapa yang disalahkan?
Sepertinya banyak kesalahpahaman yang terjadi. Ketika posisi seorang pemimpin diibaratkan sebagai subjek tunggal yang memiliki kekuasaan penuh, yang akan diperlakukan secara ekslusif bila dibandingkan orang lain. Banyak tawaran menggiurkan ketika mendudukinya, namun saya lebih senang menyebutnya sebagai episode akhir dari sebuah kepemimpinan jika ia terlena karenanya.

Salah jika pemimpin tidak merasakan kesengsaraan orang-orang yang ia bawahi. Salah jika kini posisi pemimpin disamakan dengan penguasa. Ketika dalam hati ini timbul keinginan untuk memimpin, sudah siapkah kita menanggung resikonya? Karena pada saatnya memimpin nanti, seorang pemimpin akan mengerjakan pekerjaan tersulit yang tidak bisa diselesaikan oleh bawahannya. Yang menanggung bayak cercaan dan keluhan ketika kinerjanya dipertanyakan. Yang tak bisa berbuat semaunya karena dirinya adalah teladan yang semua tindak-tanduknya diperhatikan.

Pemimpin harus melepaskan jaket keegoannya sebagai seorang individu karena permasahan bersama yang jadi prioritas. Yang tidur malamnya sedikit seiring banyaknya amanah yang ia emban. Bahkan bisa jadi tidak bisa tidur karena ia sangat terpikirkan oleh masalah atau musuh yang tengah dihadapi. Yang seharusnya paling semangat dan enerjik dikala orang lain sedang santai dan bermalas-malasan. Yang tak pernah lelah untuk belajar dan menerima kebenaran dari siapapun sekalipun dari anak kecil. Yang gelisah karena ketakutannya kalau-kalau ia menzhalimi ‘rakyat’ yang dipimpinnya tanpa sadar.

Mana bisa hidup tenang sebagai pemimpin jika ia tidak tau hakikat kepemimpinan itu sendiri, awam mengenai substansi kepemimpinan yang pada prakteknya butuh banyak pengorbanan. Terlebih jika tidak tau bagaimana memimpin sesuatu dengan cara yang benar. Adakah kita lihat sifat-sifat tersebut di wajah-wajah pemimpin saat ini?

Karena pemimpin akan dimintai pertagungjawabannya akan apa yag ia pimpin, hisab manusia mungkin hanya cercaan dan kritik pedas. Namun bagaimana hisab di hadapan tuhan nantinya? Mungkin sudah banyak yang lupa. Itulah sedikit paparan yang bisa saya berikan mengenai amanah dari sebuah kepemimpinan. Pun sudah selayaknya menjadi pertimbangan untuk maju sebagai seorang pemimpin. Bukan menyurutkan rasa kepercayaan diri setiap calon pemimpin. Termasuk diri saya sendiri. Namun, hendaknya kita dapat mendeteksi sedini mungkin apabila tindakan kita didasari oleh niat yang salah. Ambisi melahirkan penguasa, sedangkan    tulus melahirkan pemimpin yang tangguh. Pemimpin yang hebat ialah orang yang bukan berkata “Biarkan saya yang memimpin”. Melainkan orang yang diharap-harapkan kepemimpinannya oleh orang lain karena kecakapannya dan karena tingkah lakunya sehingga ia yang dianggap paling layak. Walaupun dia sebetulnya enggan karena tau resikonya. Namun amanah tak dapat ditolak.

Pemimpin muda, yang mempunyai ketulusan dalam niat dan ahlak yang baik pastinya akan membawa perubahan besar tanpa menunggu waktu lama. Pemimpin muda, terutama yang memiliki rasa nasionalisme berlebih, layaknya asset, untaian mutiara berharga bagi peradaban bangsa selanjutnya. Cepat atau lambat, setelah ‘masa perbekalan’ ini cukup, kader-kader muda aia bangih pasti akan membuktikannya.

Insyaallah saya siap lahir bathin.......FWA AZ FOR AIA BANGIH

Selasa, 06 Maret 2012

Sudah Saatnya Yang Muda Memimpin




Sudah saatnya kaum muda diberi kesempatan lebih besar untuk berkiprah dalam membangun nagari air bangis. Apalagi mengingat persoalan yang dihadapi nagari saat ini, semakin
kompleks dan membutuhkan pemecahan masalah secara bersama-sama.
“Sudah saatnya nagari memberi porsi yang lebih besar bagi generasi muda untuk tampil di depan, karena bagaimanapun juga, generasi muda adalah penerima tongkat estafet............
Kita semua memiliki mimpi yang berbeda dan kita juga punya hak atas mimpi-mimpi itu, tinggal bagaimana kita mengemas dan membungkus mimpi-mimpi itu menjadi lebaih baik. sudah menjadi fitrah manusia dikarunia keinginan terhadap sesuatu. Ingin memiliki jabatan, kedudukan, kekayaan, keturunan, pria, wanita dan lain sebagainaya.

Kesemuanya itu adalah hal yang wajar untuk dimiliki asalkan yang perlu kita ingat adalah kemana semua itu akan kita gunakan atau manfaatkan?, sebab semua yang kita miliki akan dipertanggung jawabkan di hadapan Allah swt. Sebagai seorang mukmin kita meyakini adanya kehidupan yang hakiki setelah kehidupan dunia ini, kita percaya adanya hidup setelah mati dan adanya perhitungan atas segala amal perbuatan, dan ini tentunya menjadi barometer dalam berbuat dan bertindak.

3 Kriteria Pemimpin Idaman



1. Bijaksana dalam memimpin.
2. Sederhana dalam hidup.
3. Cerdas dalam berfikir.

Senin, 05 Maret 2012

Indahnya Keberhasilan

Ketika Anda memulai memanjat suatu tebing yang terjal, sangat mungkin Anda akan mendapatkan cercaan dari orang lain mengenai kemampuan Anda untuk mencapai puncak tebing itu.

Namun demikian tetaplah berusaha sekuat mungkin dengan cara-cara yang mulia, cercaan itu adalah bahan bakar yang luar biasa bagi adrenalin dan jiwa Anda untuk mencapai puncak tebing yang tinggi.

Perhatikanlah, ketika anda berhasil mencapai puncak tebing yang tinggi itu, orang-orang yang mencerca Anda akan terbagi menjadi dua, ada yang tertunduk malu dengan keberhasilan Anda dan ada yang tidak mau mengakuinya.

Seni kehidupan terletak pada kemampuan Anda untuk menerima cercaan dari orang lain atas keberhasilan yang diraih. Yakinkan pada diri Anda bahwa orang yang mencerca keberhasilan Anda adalah mereka yang tidak mampu untuk mencapai keberhasilan yang telah Anda raih.

Berdo’alah kepada Tuhan agar mereka yang mencerca Anda itu mendapatkan kemuliaan dari Tuhan dan Insya Allah Tuhan juga akan melipatgandakan kemuliaan dan keberhasilan yang Anda raih.........FWA AZ

Pelangi Keberhasilan

Seringkali orang-orang berkata bahwa pelangi itu indah, tetapi mereka lupa bahwa pelangi itu kadang muncul setelah hujan dan badai.

Berhentilah melihat keberhasilan orang lain sebagai sesuatu hasil sesaat yang membuat diri kita merasa dengki yang hanya akan membunuh karakter dan hubungan persaudaraan serta pertemanan.

Ingatlah bahwa keberhasilan yang diraih oleh orang lain bukanlah hasil sesaat tanpa proses. Perhatikanlah proses yang mereka lakukan. Apabila kita memahami proses tersebut niscaya tidak akan ada rasa dengki jika kita mampu untuk mengikutinya. Kedengkian yang muncul dalam diri hanya akan meyakinkan bahwa kita merupakan orang yang tidak mampu untuk menjalankan proses yang telah dilakukan dan mencapai hasil yang diperoleh orang lain.

Ingatlah selalu bahwa tiada keberhasilan yang diraih tanpa diiringi oleh derai air mata, peluh keringat, dan beban pikiran yang memenuhi kepala serta menghimpit di dada...........FWA AZ

Langkah Keberhasilan

Hari demi hari terus berjalan
Pergantian waktupun tidak dapat dielakan
Perubahan adalah sebuah realitas yang harus dihadapi
Sebagai konsekwensi logis atas akhir dari setiap langkah
Paradigma hidup merupakan acuan dalam melangkah
Sebagai barometer dalam menjalani hidup
Menuju sebuah wujud misteri
‘Cita-cita’

Perenungkan kembali tentang Paradigma hidup
Tentang cita-cita yang tergantung di angkasa
Katakanlah kamu bisa untuk meraihnya
Kamu bisa untuk menjalaninya
Gapailah semuanya.......................FWA AZ

Pantai Aia Bangih

Sendiri Aku di tepi pantai
mengagumi keindahan pantai tanah kelahiranku
yang engkau ciptakan
kudengar suara indah
nyiur angin merembus mempersona
suara ombak yang begitu indah
seakan membuatku
hanyut oleh kebesaranmu
akankah aku bersyukur
merasakan kenikmatanmu yang engkau berikan
nagariku ini sangat indah
nagariku yang tentram
nagariku yang nyaman
nagariku yang damai
nagariku yang sejuk
nagariku yang permai
nagariku yang bersahaja
nagariku yang permadani yang indah
di antara indahnya dunia
kesunyianmu adalah hidup yang nyaman bagiku
tempat meratapi hidup yang penuh tanda tanya
tempatku membuat diriku rileks
mencari sebuah inspirasi untuk sebuah karya
nagariku aia bangih jiwa ragaku 
FWA AZ

Senin, 02 Januari 2012

Pelantikan Jorong Se Pasaman Barat




NAMA-NAMA KEPALA JORONG NAGARI AIA BANGIH

  1. ROBER HAMDI                   >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR MUARA
  2. NEL ADFAN.RY                  >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR SATU
  3. SUHERMAN TANJUNG     >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR SUAK
  4. FITRI WAZIR AHMAD AZ  >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR BARU BARAT
  5. AMALDI                                >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR UTARA
  6. GUSRI FENDRA                   >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR POKAN
  7. SAFRIL                                 >>>>>>> KEPALA JORONG BUNGA TANJUNG
  8. MUKHTAR NAIM                >>>>>>> KEPALA JORONG KAMPUNG PADANG UTARA
  9. ERLINDA                             >>>>>>> KEPALA JORONG KAMPUNG PADANG SELATAN
  10. WAZNAN                             >>>>>>> KEPALA JORONG SELAWEI TENGAH
  11. JUFRI DARWIS                    >>>>>>> KEPALA JORONG SELAWEI TIMUR
  12. ZUNIARLIS                           >>>>>>> KEPALA JORONG PIGOGAH PATIBUBUR
  13. ZUNIARSYAH                      >>>>>>> KEPALA JORONG RANAH PANANTIAN
  14. HELFIZAR                             >>>>>>> KEPALA JORONG PULAU PANJANG
  15. ARIFNAN                              >>>>>>> KEPALA JORONG PASAR BARU TIMUR